Yupp!!! Sesuai namanya masakan ini berasal dari kepulauan Bangka,
pulau yang terkenal dengan keindahan alamnya ini ternyata mempunyai resep yang
dapat menggoyang lidah kita juga loh. Ini ni resepnya.
Bahan :
-
100 gram kol, iris halus halus
-
200 gram tauge, buang akarnya
-
150 gram daun selada keriting, potong ukuran 2
cm
-
5 butir telur ayam, rebus dan kupas
-
300 gram kentang, rebus dan potong setebal ½ cm
-
100 gram emping goring
-
200 gram mentimun, iris tipis bulat
Sambal :
-
2 sdm bawang goreng, siap pakai
-
1 sdm cabai merah giling
-
250 gram kacang tanah, goreng dan haluskan
-
25 gram udang kering, rendam air panas dan
haluskan
-
300 ml air panas
-
1 sdt garam
-
1 sdm gula merah sisir
-
2cm jahe,
iris halus
-
1 sdt cuka
Cara Membuat :
1.
Sambal : Campur semua bahan menjadi satu kecuali
cuka, aduk dan masak hingga mendidih dan mengental
2.
Tambahkan cuka, aduk rata. Angkat dan dinginkan
3.
Siapkan piring saji, letakkan dan susun irisan
selada, kol, mentimun, tauge, telur, dan kentang. Siramkan sambal diatasnya,
taburi emping.
Keterangan :
-
Untuk 5 porsi
-
Setiap porsi mengandung 525 kalori
-
Protein yang terkandung sebanyak 28.6 gram
-
Lemak yang terkandung sebanyak 29.4 gram
-
Kolestero 275 Mg
No comments:
Post a Comment